Posting ini didedikasikan bagi mereka yang masih sangat pemula dalam hal blogging, hanya berisi sekelumit cerita tentang seberapa besar niat dan keinginan kecil saya untuk mengenal lebih dalam tentang dunia blogging dan Internet. Tak ada tujuan untuk menonjolkan diri, kecuali hanya untuk berbagi dan belajar bersama. Harapan saya, posting ini dapat menggugah semangat mereka yang masih benar-benar belum memahami dunia blogging (newbie / pemula) agar lebih giat lagi untuk belajar dan bereksperimen untuk mengekspresikan dirinya melalui blogging. Pertama kali saya mengenal blog (sekitar 1 tahun yang lalu), saya seperti orang linglung yang tak tahu arah. Maklumlah, saya yang bodoh ini memang tak memiliki basic pengetahuan sedikitpun tentang komputer, apalagi dunia Internet dan segala tetek bengeknya. Pada awalnya semua ini terjadi karena dipicu oleh "rasa iri" saya kepada seorang teman chatting yang lebih dulu mengenal blogging dan memiliki sebuah blog, dan akhirnya rasa itulah yang memicu diri saya untuk mempelajari semua hal yang berkenaan dengan blogging, walau sampai sekarangpun saya belum bisa apa-apa kasihan banget ya..
Sedikit demi sedikit.., saya memberanikan diri untuk mengutak atik kode JavaScript (hasil copas situs lain) dan melihat seperti apa hasilnya. Ternyata.. gagal dan gagal lagi.., alias kode justru menjadi rusak tidak karuan. Akhirnya mencoba lagi, mengulang lagi... begitu seterusnya sampai kepala ini terasa mau pecah dipenuhi kode-kode yang membingungkan. Harap maklum, karena dari awal hingga saya tuliskan ini saya tidak memiliki tentor sama sekali alias tanpa pembimbing (otodidak) kecuali hanya file-file document yang saya pelajari. Namun justru dari situlah saya bisa merasakan kepuasan tersendiri saat saya berhasil dalam mengedit template ataupun kode-kode yang lain.
Satu catatan penting yang mungkin juga dapat anda gunakan, "tidak semua tutorial yang anda copas compatible dengan template anda". Mengapa demikian? Sederhana saja, "karena tidak semua template memiliki karakter kode yang sama". Mungkin anda pernah mengalami kegagalan saat melakukan pengeditan template, padahal anda sudah mengikuti petunjuknya dengan benar bahkan tidak merubah kode tersebut sedikitpun. Dan itulah bukti dari apa yang saya tuliskan diatas. Jadi menurut saya, mengenal dan mengetahui karakter ataupun perintah-perintah pada kode adalah jauh lebih baik daripada hanya sekedar meng-copy paste saja.
Anda tak perlu takut apabila melakukan kesalahan pada saat pengeditan, yang penting anda "backup" dulu kode JavaScript ataupun template yang ingin anda edit agar jika terjadi kesalahan dengan mudah anda dapat mengembalikannya seperti semula. Sampai sekarangpun saya masih melakukan hal itu, karena saya sendiri merasa belum mahir dalam meng-edit apalagi membuat sebuah kode berbasis CSS, HTML ataupun JavaScript.
Anda bisa memulainya dengan menuliskan kode-kode sederhana (tanpa copy paste), misalnya saja merubah huruf "A biasa menjadi A tebal", merubah "A biasa menjadi A bergaris bawah", merubah "A biasa menjadi A miring" dan sebagainya. Atau bisa juga mencoba menuliskan nama anda menjadi sebuah link dengan menyisipkan alamat situs anda, misalnya saja "Nama Anda" yang terbuka pada window yang sama atau yang terbuka pada window baru "Nama Anda". Yang harus kita ingat lagi, semua blogger yang saat ini sudah mahir-pun awalnya juga seperti kita, jadi sangat tidak bijaksana seandainya anda hanya berdiam diri tanpa mau berusaha untuk mendalami dan memahami apa itu kode JavaScript.
Dan jika anda menginginkan belajar otodidak secara online, silahkan buka halaman JavaScript yang sengaja saya link-kan menuju situs-situs penyedia kode JavaScript dan juga tutorial penggunaannya. Percayalah, setelah anda sedikit paham dengan kode JavaScript, maka keingintahuan anda akan terpicu tanpa anda menyadarinya. Atau jika anda ingin cepat mahir, anda dapat mencari situs-situs gratisan yang menyediakan layanan tersebut dan "meng-copy" tutorialnya, tapi jangan lupa minta ijin sama si empunya situs hehehe..
Semoga sedikit cerita tak berarti ini dapat membangkitkan semangat juang anda untuk terus belajar dan berkarya. Mari kita sama-sama belajar dan berbagi..
Memotivasi diri sendiri adalah hal terbaik agar apa yang anda inginkan dapat terwujud sesuai dengan keinginan anda. Beberapa tips dibawah ini mungkin bisa anda renungkan sebelum anda memulai semuanya.
(Khusus untuk pemula dan hanya untuk mereka yang memiliki niat, kemauan dan mau berusaha)
1. Anggap semua yang ada dihadapan anda (kode-kode) adalah sesuatu yang mudah untuk dipelajari, namun jangan sekali-kali meremehkan.
2. Belajar pada teman yang lebih mahir.
3. Jangan malu bertanya, jika memang belum berhasil.
4. Berlatih secara kontinyu, walau hanya hal-hal kecil.
5. Yakin dengan apa yang anda lakukan.
6. Singkirkan kata "menyerah" dari pikiran anda.
Mungkin tips diatas belum-lah selengkap yang seharusnya, namun setidaknya ke-6 tips tersebut dapat menjadi acuan anda untuk men-support dan memotivasi diri anda. Maaf, kembali saya tegaskan bahwa posting ini tidak bermaksud untuk menggurui siapapun, karena saya sendiri juga belum menguasai apalagi mahir dalam pengeditan. Semua terdorong oleh niat saya untuk berbagi sedikit yang saya tahu, dan sama sekali bukan bermaksud sok tahu. Terima kasih, semoga posting ini bermanfaat untuk anda sekalian. Happy blogging...
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Comments are closed.